fashion
November 26, 2022

10 Ide Fashion Style Korea Wanita Saat Musim Dingin (Winter) Tiba

Korea selatan tidak hanya terkenal dengan drama dan industri hiburannya saja. Dunia fashion korea juga saat ini sedang booming dan mendunia. Apalagi banyaknya desainer desainer muda yang ikut dalam berpartisipasi dalam mempopulerkan fashion style korea ini.

Ide padu Padan Outfit Wanita Korea Saat Musim Dingin Tiba

Seperti yang kita tahu, korea selatan adalah negara yang memiliki empat musim yakni musim semi, musim panas, musim gugur dan musim dingin. Dan kalau ngomongin musim dingin, tentu saja orang orang disana membutuhkan outfit yang dapat menjaga suhu tubuh tetap hangat namun tetap terlihat stylish saat keluar rumah.

Nah, pada kesempatan kali ini kita akan membahas beberapa ide fashion style ala wanita korea saat musim dingin tiba. So, selamat membaca!

1. Winter Fashion Style Dengan Jaket Bomber

Kamu bisa kenakan jaket bomber sebagai outer yang dipadukan dengan sweat shirt untuk membuatmu tetap merasa hangat. Untuk bawahan kamu bisa pakai celana jeans dengan potongan slimfit yang nyaman. Jangan lupa lengkapi dengan sneaker untuk gaya street style yang keren.

2. Winter Fashion Style Dengan Trapper Hat

Trapper hat merupakan gaya topi yang populer karena memiliki penutup telinga yang khas. Topi ini biasanya memiliki desain menyerupai bentuk telinga hewan dan umum digunakan pada saat musim dingin tiba.

Kamu bisa padu padankan trapper hat kamu dengan outer jaket trucker jeans yang dikombinasikan dengan sweater rajut untuk membuatmu tetap merasa hangat. Untuk memberi kesan feminin namun tetap terlihat sedikit boyish kamu bisa menggunakan rok midi dengan motif floral yang dipadukan dengan sepatu sneaker.

3. Korean Fashion Winter Style Dengan Jaket Sukajan

Kalau kamu menginginkan gaya yang lebih kasual, kamu bisa coba gunakan jaket sukajan yang populer banget dikalangan anak muda. Untuk bagian dalam kamu bisa kenakan kaos polos atau bergamabr.

Untuk celana kamu bisa kombinasikan dengan wide leg straight trousser berwarna cerah seperti merah atau kuning. Kamu juga bisa melengkapi outfit street stule ini dengan memakai sneaker favorit kamu.

4. Winter Fashion Style Dengan Overcoat

Musim dingin yang menyiksa tentu membuatmu berpikir dua kali untuk keluar rumah. Namun bukan berarti kamu ga bisa tampil gaya saat bepergian di musim dingin. Kamu bisa coba gunakan outfit seperti overcoat yang kamu padukan dengan kaos motif strip dan topi kupluk untuk ekstra kehangatan.

Gunakan celana panjang dengan ptongan lurus seperti celana chinos, tambahkan juga kaos kaki dan Adidas Original Gazelle yang membuat tampilanmu makin trendi saat musim dingin tiba.

Artikel Terkait: Bagaimana Menggunakan Topi Kupluk Dengan Gaya

5. Fashion Style Korea Wanita Menggunakan Mantel Oversize

Gaya musim dingin selanjutnya yang bisa kamu coba adalah dengan menggunakan mantel oversize dengan motif tartan. Mantel dengan bahan wool yang lembut ini cocok banget dipakai saat musim dingin untuk membuatmu tetap merasa hangat.

Kamu bisa menggunakan sweater rajut dengan balutan mantel oversize yang dipadukan dengan syal tebal agar bagian leher tetap hangat. Jika kamu suka memakai rok atau celana pendek, pastikan untuk memakai legging agar kaki kamu tidak kedinginan. Running shoes bisa jadi alternatif untuk kamu yang bosan dengan sneakers.

6. Winter Fashion Style Dengan Jaket Parka

Jaket parka adalah jenis jaket atau mantel dengan tudung yang seringkali berlapis bulu. Jenis jaket ini sangat cocok untuk dipakai saat musim dingin tiba. Kalau kamu bosan dengan style overcoat, kamu bisa coba gunakan jaket parka berwarna cerah yang kamu kombinasikan dengan kaos berwarna gelap.

Jika cuaca tidak terlalu dingin kamu mungkin bisa gunakan celana jeans pendek yang dipadukan dengan stocking dan sepatu boots. Jangan lupa gunakan ikat pinggang untuk membuatmu tampil elegan.

7. Winter Fashion Style Dengan Teknik Layering Jaket

Saat musim dingin tiba, mengenakan satu jaket saja terkadang dirasa kurang cukup. Solusinya tentu sasja adalah dengan menumpuk beberapa jaket andalanmu untuk melawan hawa dingin yang begitu menyengat.

Kamu bisa gunakan teknik layering dengan menggabungkan jaket bomber atau sukajan dengan jaket hoodie kamu. Slim-fit jeans, kaos kaki, trainer shoes dan kaca mata hitam cocok banget untuk melngkapi gaya ini.

8. Winter Fashion Look Menggunakan Overcoat Shearling

Untuk kamu para wanita karir yang harus keluar rumah untuk bekerja, kamu masih bisa tetap terlihat modis dengan mengikuti tips padu padan berikut!

Cobalah gunakan overcoat shearling dengan paduan kemeja formal, kemudian gunakan juga pegged pants dengan sentuhan akhir ankle boots untuk melengkapi office look saat winter tiba.

9. Winter Fashion Look Dengan Kaos Layering

Kalau tadi kita sudah membahas ide fashion style korea wanita saat musim dingin dengan teknik layering menggunakan jaket, kali ini bagaimana jika kita menggunakan kaos?

Kamu bisa menggunakan kaos oversize sebagai base layer, kemudian tumpuk kaos yang lebih pendek di atasnya. Selanjutnya tambahkan mantel oversize dan ripped straight leg jeans. Tentu saja sepatu sneaker dan topi baseball New York Yankees adalah pilihan yang paling pas untuk melengkapi gaya ini.

10. Winter Fashion Look Dengan Style Athleisure Yang Keren

Saat musim dingin tiba, bagaimana jika menghangatkan badan dengan pergi ke Gym? Kamu bisa coba gaya athleisure yang keren dengan menggunakan jaket windbreaker dan legging serta training shoes.

Nah itu dia tadi 10 Ide Ide Fashion Style Korea Wanita Saat Musim Dingin tiba. Apakah kamu punya ide lainnya? Silahkan share pendapatmu melalui kolom komentar!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Jaket Keren Untuk Pria