Bahan Kain
April 29, 2022

Perbedaan Katun Pima Dengan Katun Biasa

Dalam industri garment dan tekstil, cotton combed merupakan jenis bahan yang paling banyak dipakai dalam pembuatn berbagai jenis kaos. Namun, untuk anda yang menginginkan kemewahan, cotton pima bisa menjadi pilihan buat anda.

Lalu apa perbedaan katun Pima dengan katun biasa? berikut pemaparannya!

Apa Itu Katun Pima?

Cotton Pima terdiri dari serat stapel panjang yang membuat bahan ini terasa unik dan lembut. Katun sebenarnya berasal dari dua spesies tananaman yang berbeda. Jenis yang paling umum digunakan adalah kapas dataran tinggi (upland), jenis ini menguasai hampir 90% produksi kapas dunia.

10% sisanya adalah 2 jenis katun berkualitas tinggi, yakni cotton egyptian dan cotton pima. Keduanya merupakan kapas dengan staple lebih panjang. Serat kapas individu yang lebih panjang dan lebih berkilau ini menciptakan kain premium yang sangat lembut dan lebih kuat.

Jenis Jenis Katun Pima

  1. Supima Cotton - Merupakan versi high quality dari katun pima
  2. Sea island Cotton - Saat ini sudah tidak diproduksi massal, namun memainkan peranan penting dalam sejarah perkembangan katun pima.
  3. Egyptian Cotton - Merujuk pada jenis katun yang diproduksi di mesir

Tingkat Kelembutan Katun Pima Vs Katun Biasa

Serat pada kapas pima yang lebih panjang berarti menghasilkan benang yang lebih tipis, menghasilkan tenunan yang rapat dan super lembut. Sedangkan kapas biasa yang telah dipanen secara industri memiliki serat yang lebih pendek, dan serat tersebut sering rusak selama proses panen, sehingga menghasilkan kapas berkualitas rendah, tebal, dan kasar!

Itulah sebabnya kaos dengan harga mahal biasanya menggunakan bahan katun pima atau paling tidak katun bambu.

Tingkat Ketahanan Katun Pima Vs Katun Biasa

Masih bertanya-tanya apa perbedaan antara kapas pima dan kapas biasa? Selain lebih lembut dari katun biasa, katun pima terkenal lebih tahan lama. Kapas ini memiliki kelebihan terhadap masalah umum yang sering terjadi pada bahan katun biasa, seperti tidak mudah robek dan lebih awet.

Beberapa produsen mengatakan bahwa katun pima memiliki rata-rata masa pakai 50% lebih lama daripada kapas biasa.

Baca Juga: Perbedaan Kaos Pria Dan Wanita Yang Harus Kamu Tahu

Penggunaan Katun Pima

Katun Pima sering digunakan dalam pembuatan baju seperti kaos, t-shirt, pakaian dalam, gaun, hoodie dan sebagainya. Karena kelembutannya yang tidak biasa, kapas Pima biasanya digunakan untuk membuat barang-barang pakaian yang berorientasi pada kemewahan seperti jubah mandi, pakaian santai, dan baju tidur. Namun, jenis kapas ini juga sangat populer sebagai kain sprei.

Jenis kapas ini juga biasa digunakan pada handuk karena daya serapnya yang tinggi dan tahan terhadap pilling.

Meskipun sangat tahan lama, kapas Pima tidak umum digunakan di lingkungan industri. Alasannya adalah karena harganya yang terlalu mahal untuk penggunaan komersial.

Kesimpulan

Katun Pima sebagai jenis bahan terbaik dengan segala kemewahannya, tentu saja memiliki harga yang tidak murahan. Untuk kamu yang menginginkan baju dengan kualitas terbaik, katun pima bisa jadi pilihan buat anda.

Nah kalau kamu penasaran bagaimana proses pembuatan kain katun kamu bisa baca