PERBEDAAN MARGARIN, MENTEGA, BUTTER DAN ROOMBUTTER
Halo semua kali ini kita akan bahas tentang perbedaan Margarin, Mentega, Butter dan juga Roombutter karena banyak banget yang masih bingung Apakah margarin itu sama dengan butter atau butter itu sama enggak dengan mentega jadi kita akan bahas ya.
Pertama kita akan bahas tentang margarin, margarin ini terbuat dari lemak nabati atau tumbuhan umumnya dari kelapa sawit.Dari segi kesehatan margarin memiliki sedikit lemak tak jenuh yang baik untuk kesehatan.Untuk tekstur margarin ini lebih keras dan juga padat, untuk warnanya juga margarin lebih terang dan juga cerah.Margarin ini juga tahan di suhu ruang dan tidak gampang meleleh.
Margarin juga punya daya emosi yang baik sehingga kue yang dihasilkan bisa kokoh.Contohnya untuk kue kering yang dibuat menggunakan margarin teksturnya bisa lebih kokoh dan tidak gampang hancur tapi untuk aroma memang margarin enggak seharum mentega karena bahannya dari lemak nabati.
Harga dari margarin pun lebih terjangkau.Kita punya beberapa contoh merek margarin yang biasa kita lihat di warung atau supermarket yaitu Blueband, Palmia, Filma, Forvita dan masih banyak lagi merek-merek margarin yang ada di luaran sana.
Kedua kita bahas tentang mentega, mentega itu sama dengan butter jadi mentega itu bahasa Indonesianya sedangkan butter adalah bahasa Inggrisnya.Nah untuk Roombutter itu berasal dari bahasa Belanda yang artinya juga mentega.
Jadi kesimpulannya antara mentega, butter dan juga roombutter adalah sama-sama mentega.Di sini kita ambil contoh merek Wisman, mentega ini terbuat dari lemak hewani umumnya dari susu sapi. Kandungan lemak jenuhnya juga lebih banyak jadi kalau dikonsumsi terlalu banyak juga kurang baik.
Dari segi tekstur mentega ini lebih lembut daripada margarin, dari segi warnanya juga mentega itu lebih pucat dan mentega lebih mudah meleleh di suhu ruang. Mentega ini mempunyai harum wangi dibandingkan margarin, apalagi di bikin kue kering aromanya menjadi khas banget dan rasanya juga menjadi enak.
Kue-kue premium biasanya juga pakai mentega tapi mentega ini punya daya emosi yang kurang stabil Jadi kalau kita bikin kue kering pake full mentega teksturnya jadi mudah hancur.Untuk harganya pun lebih mahal.Contoh merk mentega yang biasa kita lihat supermarket misal merek Wisman yang tentunya terkenal banget karena kebanyakan kue kering pakainya Wisman padahal masih banyak juga butter yang aromanya juga harum.
Margarin dan mentega memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.Untuk kue kering sendiri penggunaan margarin dan juga mentega biasanya dicampur untuk mendapatkan hasil yang sempurna. Margarin membuat kuenya menjadi kokoh dan tidak mudah rapuh, mentega agar aroma dan rasanya jadi lebih enak.kalau ingin kuenya ekonomis bisa hanya menggunakan margarin saja.Demikianlah penjelasan singkat tentang margarin dan mentega, semoga bermanfaat untuk kita semua.