Sinopsis Film Black Adam, Superhero Baru yang Diperankan Dwayne Johnson
Setelah menyiapkan film Black Adam selama lebih dari satu dekade, Dwayne Johnson akhirnya dapat tampil sebagai pemeran utamanya. Awalnya, Johnson akan tampil sebagai Black Adam di film Shazam!. Namun setelah melihat naskahnya, Dwayne Johnson membujuk Warner Bros agar membiarkan Adam dan Shazam tampil dalam film solonya masing-masing. Sebelum akhirnya mereka bertemu dan saling bertarung di masa depan.
Selama bertahun-tahun itu juga Dwayne Johnson banyak mengungkap detail tentang film Black Adam. Menurut Johnson, kemunculan Adam akan mengubah hierarki kekuatan di DCEU. Johnson menyebut bahwa Adam sama kuatnya dengan Superman, tetapi Adam selalu menggunakan cara kejam untuk mencapai tujuannya. Menarik untuk melihat apa yang akan Adam lakukan dalam filmnya nanti. Dengan film Black Adam yang akan rilis di minggu ini, mulai banyak review yang bermunculan dari para kritikus film.
Black Adam merupakan film terbaru dari DC Extended Universe (DCEU) yang diperankan oleh Dwayne Johnson. Film ini resmi tayang pada 19 Oktober 2022.
Sinopsis film Black Adam yang diperankan oleh Dwayne Johnson ini berkisah tentang seorang budak dari Khandaq yang bernama Teth-Adam yang mendapatkan kekuatan super dari para dewa Mesir. Dia diberi kekuatan itu untuk membebaskan rakyat Khandaq dari perbudakan yang merajalela.
Black Adam dikerjakan berdasarkan karakter dari komik DC yang pertama kali muncul dalam komik The Marvel Family episode 1 yang terbit pada Desember 1945. Karakter ini diciptakan oleh Otto Binder dan C.C Beck.
Film ini digarap oleh sutradara Jaume Collet-Serra dan Dwayne Johnson bergabung menjadi produser bersama dengan Beau Flynn, Hiram Garcia, dan Dany Garcia.
Dikisahkan pada 5.000 tahun yang lalu, seorang budak yang bernama Teth-Adam berasal dari Khandaq secara tidak terduga mendapatkan kekuatan super dari para dewa Mesir. Kekuatan yang diperuntukkan untuk membantu para budak di Khandaq dari kejahatan perbudakan yang merajalela.
Namun di tengah perjalanannya, Black Adam tidak dapat mengontrol kekuatan yang dimilikinya. Dia pun menjadi tidak berdaya dan menjadi tahanan penyihir kuno Shazam hingga tak mampu membantu memerdekakan kaum Khandaq dari perbudakan.
Kisah antihero DC Comic ini cukup layak untuk kamu saksikan, mengingat alur cerita yang berbeda dengan film DC kebanyakan.