August 31, 2020

5 Alasan Anda Wajib Memakai Baju Olahraga

Ada banyak orang yang bertanya kenapa olahraga harus pakai baju ketat, kenapa tidak asal pakaian yang ada saja? Ternyata, pakaian olahraga trainingyang Anda pilih sebenarnya dapat memiliki dampak yang cukup besar pada kinerja Anda dalam berolahraga.

Nah, berikut ini adalah lima manfaat menggunakan pakaian olahraga yang tepat.

1. Mampu menyerap keringat dan breathable

Karena Anda akan mengeluarkan banyak keringat selama berolahraga, maka ada baiknya Anda menggunakan pakaian yang mampu menyerap keringat dan bahan pakaian yang 'breathable' atau membuat kulit dapat 'bernapas'.

Selain itu, bahan khusus baju olahraga tersebut juga dapat menghentikan pertumbuhan bakteri yang membuat pakaian olahraga bau dan kotor. Mungkin Anda dapat mulai mempertimbangkan menggunakan kain katun.

Kain katun terkenal dengan bahannya yang ringan serta kemampuannya menyerap keringat. Namun, kain katun akan menjadi berat dan kotor setelah Anda berkeringat. Meskipun terkesan sepele, pakaian yang kering dan sejuk akan menimbulkan perbedaan besar pada kenyamanan tubuh Anda.

2. Keawetan pakaian

Sebenarnya, Anda tidak perlu menghabiskan banyak uang untuk mendapatkan pakaian olahraga yang bagus dan tahan lama. Namun, jika Anda lebih yakin dengan pakaian mahal, mungkin ini akan membuat Anda merasa lebih aman.

Peralatan dan perlengkapan olahraga yang mahal biasanya akan lebih tahan lama dan memungkinkan Anda untuk menggunakan peralatan dan perlengkapan tersebut untuk jangka panjang.

3. Perlindungan dari lingkungan

Pakaian olahraga yang Anda kenakan juga dapat membantu melindungi Anda dari lingkungan sekitar. Sama seperti sepatu jogging atau sepatu lari yang didesain khusus untuk melindungi pijakan kaki anda dari medan yang anda lewati, baju olahraga juga didesain untuk melindungi anda dari lingkungan sekitar. Jika Anda berencana untuk berolahraga di luar ruangan di musim panas, maka Anda harus mempertimbangkan menggunakan pakaian yang agak longgar dan kain yang bisa 'bernapas'.

Hal ini akan membantu menjaga tubuh Anda tetap sejuk, sehingga Anda tidak kepanasan. Selain itu, Anda juga bisa memilih warna yang lebih terang untuk memantulkan sinar matahari dari tubuh Anda. Warna gelap akan menyerap sinar matahari lebih banyak.

Pada musim dingin, pakaian olahraga yang Anda butuhkan akan berbeda. Pilihlah pakaian yang lebih tebal, tapi tetap memiliki 'ventilasi' agar pengaturan suhu tubuh Anda tetap terjaga.

4. Kenyamanan

Salah satu manfaat utama memakai perlengkapan olahraga yang tepat adalah perihal kenyamanan. Mengenakan pakaian atau sepatu yang membuat Anda tidak nyaman ketika Anda berolahraga adalah hal terburuk yang dapat Anda lakukan.

Sepatu yang salah akan membuat kaki Anda lecet. Meskipun dianjurkan untuk olahraga pakai baju ketat, namun menggunakan bra olaharaga yang terlalu ketat justru akan membuat Anda sulit bernafas. Selain itu, celana pendek yang salah juga hanya akan menumbulkan gesekan dan mengiritasi paha Anda.

5. Memaksimalkan gerakan

Anda tidak mungkin lari dengan celana jeans ketat, bukan? Selain karena tidak dapat bergerak bebas, celana jeans ketat juga tidak membiarkan kulit Anda 'bernapas'.

Mungkin Anda bertanya, "kenapa olahraga harus pakai baju ketat seperti celana jogging atau celana training?" Sebetulnya, hal itu bukansemata untuk fashion saja. Yang utama dalam hal ini adalah kenyamanan Anda sendiri agar dapat bergerak bebas.

Selain itu, jika Anda mengikuti kelas yoga, high impact atau senam yang sejenisnya, pakaian yang ketat akan membantu instruktur untuk melihat gerakan Anda apakah sudah tepat atau belum.

Jika Anda berniat mengecilkan bagian tubuh, penting untuk dilihat apakah bagian tubuh tersebut sudah sesuai harapan atau belum. Meskipun demikian, sangat dianjurkan untuk menggunakan pakaian ketat dengan bahan yang fleksibel.

Source: https://www.asmaraku.com/blogs/baca/5-alasan-anda-harus-memakai-pakaian-olahraga-yang-tepat